Minggu, 01 April 2012

Characters The Feature Film of Pixar-Disney : Cars 2



Di Feature Film Cars 2 memberikan banyak sekali peran atau karakter yang merupakan adaptasi dari jenis-jenis mobil dari yang langka sampai yang terbaru, menurutku film ini memang kurang "mengena" dari segi ceritanya,tidak seperti Cars pertama, Toy Story 1,2 dan 3 serta Up, tapi film ini tetap bisa untuk dinikmati semua kalangan, berikut ini adalah karakter dalam CARS 2


LIGHTNING McQUEEN
 
Mobil balap yang menjuari Piala Piston, pekerja keras dan setia kawan. Kadang kala juga pernah membuat kesalahan. Karakter McQueen memang benar-benar sempurna menjadi sosok pemain utama dalam Film ini. Good... =)
MATER
Dia adalah sahabat dekat McQueen, dia mobil derek yang ceria,baik hati, periang dan kadang-kadang ceroboh, karena kecerobahannya itulah yang menyebabkan masalah.Di 
CARS 2   inilah sosok Mater lebih mendominasi dari pada McQueen, yaitu ketika ada kekeliruan  pada pencarian agen rahasia Amerika
FIN McMISSILE
Mobil ini adalah Agen Rahasia dari Inggris,dia sedang melakukan tugas rahasianya. Kalau mobil Mr Fin McMISSILE di ibaratkan manusia,maka apa yang kamu pikirkan? ehm kalau jawabannya Mr James Bond, ya pikiran kamu dan aku sama, seperti James Bond,dia memiliki alat-alat agen rahasia, mulai dari alat komunikasi yang canggih, senjata-senjata rahasia yang mutakhir dan tentunya dia ahli penyamaran terbaik.
HOLLEY SHIFTWELL
Agen Fin tidak sendiri dalam bertindak di misi ini -Top Secret- dia ditemani oleh temannya bernama  Holley Shiftwell, rupawan, tapi sayang dia agen rahasia pemula jadi kadang-kadang memerlukan bantuan agen Fin untuk bertindak.

FRANSESCO BERNOULLI

Musuh besar McQueen dipertandingan di sekuel ini, mobil balap Formula 1 asal Italia tapi ikut di pertandingan Racer, tampan dan banyak dipuji para wanita (xixixi :p :p). Pernah mengalahkan McQueen diputaran pertama. Tapi dia tidak jahat hanya sedikit congkak.
PROFERSOR Z
ini lah musuh sesungguhnya walaupun bukan pimpinan komplotan tapi dia lah yang menciptakan mesin (kamera penghancur),dia ingin memperlihatkan kepada dunia bahwa mobil tua atau rongsokpun masih eksis dan mereka bukan sesuatu yang harus disingkirkan. Maka dia dan sekutunya Miles Axlerod membuat cara agar dapat merusak mobil-mobil terbaru. yahhh Human Being...

MILES AXLEROD
Awalnya dia menciptakan Olinol = bahan bakar terbaharukan dari tumbuh-tumbuhan tapi ternyata dialah yang merancang perusakan disetiap balapan. dan dia pemilik pengeboran minyak terbesar.







TOMBER
Ini mobil beroda tiga, ehmmm kayak apa hayo mobil yang beroda tiga???(Search dimana-mana,tidak tau ini jenis mobil apa) yahhh Bajaj,,,hahaha =)), ga tau apa namanya yg jelas dia adalah mata-mata dari Perancis yang merupakn teman dari Fin McMissille.
SIDDLEY

Owh ini dia karakter yang aku sukai, SIDDLEY SI TAMPAN =), wooow ketika Siddley muncul pertama kali,langsung memukau dengan AirBus Jet yang luar biasa bagus pengkarakterannya, dengan panjang badan sekitar 54 m dan panjang sayap satu dengan yang lainnya 48 m. Karakter Siddley akan dibuat filmnya berjudul PLANES.


Seperti CARS pertama, Cars 2 juga menampilkan mobil yang mewakili nama-nama orang besar, mulai dari pembalap sampai Sang Ratu dari Inggris, uniknya Mobil yang mewakili nama mereka (namanya sedikit diplesetkan,kadang kala) sesuai dengan kepribadian mereka... So Cute ... =) =) =), lets Chek it Out...

LEWIS HAMILTON
Owh My GODNESS ada Lewis HaMilton, tapi dalam bentuk Mobil, tetap  rupawan walau dalam bentuk Mobil,si hitam yang gagah, di Cars 2 dia hanya sebagai Cameo saja.

THE QUEEN ELIZABETH
The Queen memang di representasikan dengan baik lewat mobil ini,kesannya elegan, menawan dan klasik, dengan Crown di atas kap mobil, benar-benar merepresentasikan Sang Ratu, dan mobil yang digambarkan pun mobil lawas tapi tetap antik.














PRINCE WILLIAM??? owh NO, PRINCE WHEELIAM :P 
 
Namanya di plesetkan tapi sangat merepresentasikan Prince William...hehehe, walau dalam bentuk mobil tapi tetap saja mempesona dan keren, mobil yang digambarkan adalah mobil desain baru.





sebenarnya banyak sekali karakter mobil-mobil pada film CARS 2 but this are just my Favorite, =), If Wanna Know More, You can Visit http://disney.go.com/cars/

FILMS of PIXAR-DISNEY Part 2


COLLETIONS SHORT PIXAR-DISNEY 'S FILMS YEAR TO YEAR 

Baiklah sambungan dari Short Film dari Disney-PIXAR akan dilanjutkan lagi.
Hal yang paling menarik yaitu PIXAR pada tahun setelah hampir 10 thn vakum memproduksi Short Film maka sejak tahun 2004 sampai sekarang memproduksi Short Film secara beruntun   setiap tahunnya, bahkan ada 1 tahun  produksi Short Film lebih dari 1 buah.

11. TAHUN 2005
        Untuk pertama kalinya PIXAR memproduksi Short Film dengan 80 % menggunakan  instrumen Musik (short Film Musikal).
ONE MAN BAND
Menceritakan tentang dua orang pemain alat musik,yang memainkan beberapa alat musik menjadi satu (one man Band). mereka menunjukkan keahliannya hanya pada 1 orang gadis cilik untuk mendapatkan uang emas, mereka beradu keahlian sampai-sampai gadis cilik itu menjatuhkan uangnya karena ketakutan dengan suara yang dibuat oleh dua orang itu,tapi anehnya gabungan dari permainan musik dua orang itu membentuk nada-nada yang enak untuk didengar =). uang itu jatuh di selokan. Gadis cilik itu meminta ganti rugi,tapi dua orang pemain musik itu tidak mempunyai uang, gadis cilik itu meminta biola dari salah satu orang pemain musik lalu memainkannya dengan baik,ternyata dia diberi sekarung uang emas,dia menawarkan dua koin uang emas kepada 2 orang pemain musik,bukannya diberi malah gadis cilik itu melemparkan uangnya di atas piringan air mancur. hehehe
12. TAHUN 2006
MATER and THE GHOSTLIGHT
Mater kena batunya, hahaha... Mater seperti biasa selalu berulah, dia melakukan hal yang tidak menyenangkan kepada temannya,Iseng terhadap teman-temannya. Misalnya mengagetkan Guido dengan cara sembunyi dibalik tumpukan Ban lalu merubuhkannya seketika ketika guido lengah, tidak hanya itu Selly pacar McQueen pun tidak luput dari ulah iseng Mater,dia menggunakan pakaian drakula lalu mengagetkan Selly,semua temannya yg di isengi oleh Matter kalau yang mengerjai mereka adalah Mater. Saat malam hari teman-temannya dan Matter berkumpul di Gas Station, salah satu temannya mengatakan kalau cerita tentang hantu cahaya itu tidak ada,tapi salah satu mobil Polisi berkata kalau Hantu cahay itu ada dan dia akan muncul pada malam ini,sontak semua teman-teman mater pulang kerumah masing-masing. Mtater sendirian pulang kerumahnya dengan perasaan takut, setelah sampai rumahnya mater ketakutan karena ada cahay yang datang tiba-tiba dibelakangnya, Mater lari dan Cahaya itu mengikutinya, dan ternyata Cahaya itu berasal dari lampu petromak yang dipasangkan di kaitan pada body mater, dan ternyata itu adalah ulah McQueen dan Guido...hehehe :P :P :P

LIFTED
Short film ini menceritakan tentang Alien yang berusaha (latihan) untuk mengangkat tubuh manusia yang sedang tertidur di kamar di dalam rumahnya,namun sayang usahanya selalu tidak berhasil dan menyebabkan rumah manusia tersebut berantakan,ini dikarenakan di UFO sang alien terdapat banyak tombol untuk melakukan hal apa saja,sang alien yang baru belajar dan didamping alien senior meperagakan tombol tersebut,karena tidak berhasil akhirnya Alien Junior menekan semua tombol yang ada, Alien senior lah yang akhirnya membereskan masalah alien Junior tersebut. Lucunya alien Juniorr diijinkan untuk mengendarai UFO sayangnya UFO itu jatuh persis ditengah rumah tersebut dan menyisakan tempat tidur manusia tersebut. :P :P
13. TAHUN 2007
      okey mungkin ini Short Film yang rada lama jangakaun waktunya,sekitar 10 menit, karakternya mengadopsi dari film Ratatouille (Remy and Emile).
 
Your Friend The RAT
Fakta bahwa tikus merupakan hewan yang sangat dibenci oleh manusia , karena ini lah seorang ilmuan ingin meneliti tentang interaksi antara manusia dan hewan satu ini,Tikus. Setidaknya ini sesuai dengan keinginan Remy,bahwa dia ingin sekali berinteraksi dengan manusia. Dia dan sodara laki-lakinya Emil menjadi salah satu "pemandu" manusia melihat sejarah dunia tikus dalam perspektif tikus tentunya. banyak kejadia yg tak terdugam Film Short ini menjelaskan bahwa TIkus sebenarnya ingin manusia tahu bahwa tikus dan manusia itu banyak kesamaannya dari pada perbedaannya.
14. TAHUN 2008
BURN.E 
BURN-E
masih diadaptasi oleh Film Wall-E
Di angkasa luar terdapat pesawat luar angkasa yang besar,dipesawat itu terdapat lampu-lampu yang berjajar terpasang di pinggiran pesawat luar angkasa. Tiba-tiba salah 1 lampu rusak karena tertabrak dengan meteor,lalu bertugaslah Burn-E yaitu memasang lampu baru dengan cara mengelas patahan besi untuk disambungkan lagi dengan lampu yang baru . Ketika sedang mengelas tiba-tiba ada pesawat luar angkasa yang lain,ternyata ada Wall-E dipesawat itu. Burn-E melambaikan tangannya kepada Wall-E tanpa disangka lampu yang awalnya dipeganginya telah melayang jauh menjauh karena Burn-E melepaskannya saat melambaikan tangan pada Wall-E, Burn-E tidak dapat mengambilnya,kejadian itu sampai terulang 3 kali dan yang mengejutkan Burn-E tidak dapat masuk ke Pesawat Luar Angkasa karena pintu itu secara otomatis akan menutup jika ada orang/benda yang masuk. Sayangnya pada saat itu Wall-E lah yang masuk ke Pesawat itu,dan Burn-E terkunci diluar.

Movie poster shows a man in a tuxedo holding a smiling rabbit in one of his hands, while the other is raised as if to present the rabbit to an audience. Text at the top of the image states "Pixar Presents A Magical Motion Picturette", followed by the film's title. Near the bottom of the image, is three circles, each containing scenes from the short film.
PRESTO
Honestly, ini adalah short Film yang paling bagus dari penggambaran,mungkin diliat di poster Filmnya,saya berfikir ini Short Film jaman dahulu kala seperti Andre and Wally B (dari segi penggambaran) tapi dugaanku salah,justru short film ini sangat menghiburdan bagus seperti Short film yang terbaru.
bercerita tentang pesulap yang memiliki 2 topi untuk pertunjukan, topi hitam pertama yang akan dia bawa ke panggung,lalu topi seperti penyihir berbentuk kerucut,berwarna biru dan ada gambar bintangnya. Kedua topi itu saling berhubungan apabila memasukan benda ketopi hitam maka benda itu akan muncul di topi biru,atau sebaliknya apabila ingin mengambil benda-benda disamping topi biru melalui topi hitam maka benda itu akan muncul di topi hitam.Si pesulap memiliki kelinci,sayang saat pertunjukkan kelinci itu lapar dan ingin makan wortel,tapi sang pesulap tidak memberikan wortel itu. Pada saat pertunjukkan sang kelinci yang awalnya akan diambil melalui topi hitam yang sudah tersambung dengan topi biru,tidak mau mengikuti perintah tuannya,terjadilah kejadian diluar dugaan,tangan sang Pesulap di pukul ketika keluar dari topi biru oleh si kelinci, dan banyak kejadian lucu yang mengundang Tawa... 
15. TAHUN 2009
DUG'S SPECIAL MISSION 
Diambil dari penokohan Dug di "UP" Short Film ini menggambarkan bagaimana Dug bisa bertemu dengan Tuan Fredicksen dan Russel saat di film UP.
Dug ingin mempunyai majikan yang baru, tapi sayangnya tidak ada yang menginginkan Dug, awalnya Dug merupakan peliharaan yang jahat dan dia dikucilkan oleh teman-temannya yang bernama Beta, alfa dan gamma, Dug dianggap tidak becus dalam menjalankan tugasnya untuk mencari Burung dilembah Amerika Selatan, saat di usir oleh teman-temannya banyak kejadian lucu saat mengejar burung tersebut, Dug dilarang mengikuti,tapi dia mengkuti terus, lalu Alfa sang pimpinan menyuruhnya untuk masuk kelubang berang-berang,Dug menurut ternyata lubang itu tersambung sampai dengan tempat dimana alfa dkk mengejar burung itu,dan mereka bertemu lagi...dan tentunya alfa marah...hehehe

PARTLY CLOUDY
Jaman dahulu kala,ada cerita kalau bayi itu entah bayi manusia atau hewan diciptakan oleh awan yang berada dilangit lalu dibawa ke bumi oleh seekor bangau. lalu ada awan hitam yang membuat bayi,sayangnya bukan bayi manusia atau bayi hewan yang lucu seperti anak anjing atau anak kucing, yang dia buat justru adalah bayi hewan-hewan buas :P :P :P, awan hitam itu mempunyai teman seekor bangau yang bertugas untuk mengantarkan kreasinya. Sang Bangau kembali dari tugasnya lalu menanti tugas berikutnya,ternyata yg dibuat oleh sang awan hitam adalah anak Anjing yg galak, anak landak lalu bayi buaya,sang Bangau pergi ke tempat awan lain yang membuat anak anjing yg lucu-lucu, sang Awan hitam lalu menangis (turunlah hujan) mengira kalau bangau pergi meninggalkannya dan tidak mau melanjutkan tugasnya bersama awan hitam,ternyata anggapan Awan Hitam salah,bangau hanya meminta baju base ball untuk melindungi badannya dari serangan bayi-bayi hewan buas yang diciptakan awan hitam.


16. TAHUN 2010
Day & Night
DAY and NIGHT
Bercerita tentang 2 keadaan, Siang dan Malam,tapi digambarkan melalui dua karakter yang aneh, ditubuh masing-masing karakter menggambarkan aktivitas pada saat itu,misalnya karakter siang ditubuh karakter Day saat dipantai terdapat para gadis yang sedang berjemur di bibir pantai dan banyak orang yang mengunjungi pantai,sedangkan di karakter Night tidak ada apa-apa yang terlihat hanya cahaya mercusuar dan sepi. Night ingin sekali menjadi Day, tapi hal itu tidak mungkin, lalu ditubuh 2 karakter tersebut memperlihatkan kota Las Vegas (You know. what a Vegas it is, City with 1000 casino),Ditubuh Day tidak ada kegiatan yang sangat berarti di kota itu,tapi saat di tubuh Night kota itu begitu gemerlap dan ramai.Tiba-tiba mereka menunjukkan kelebihan masing-masing. Contohnya Day memperlihatkan kalau siang hari itu ada atraksi pesawat tempur (devile pesawat),Night tidak mau kalah dia menunjukan kalau dimalam hari ada pertunjukkan kembang api yang sangat meriah.Namun keduanya tersadar kalau mereka bedua itu saling terkait dan tidak dapat dipisahkan...
Night akan tetap menjadi MALAM,dan Day pun akan tetap menjadi SIANG, Without any doubt and there're magical show both of them... =)

17. TAHUN 2011
       Tahun 2011 DISNEY-PIXAR memproduksi 2 Short Film dimana semua tokohnya diambil dari Toy Story 3, dan (mungkin short film ini dibuat karena) Toy Story 3 yang ceritanya benar-benar luar biasa memenangkan Featured Films di Academy Awards -OSCAR-

Hawaiian Vacation
HAWAIIAN VACATION
Hahaha ini merupakan liburan yang salah tempat antara Ken dan Barbie :p :p, musim dingin waktunya musim liburan, Ken dan Barbie rencananya akan ikut pergi ke hawai bersama Bonni dengan cara menumpang tas sekolah bonni, sayangnya tas itu tidak dibawa bonni,awalnya Ken mengira dia bersama Barbie sudah berada di Hawai,ternyata salah di sekarang berada dikamar Boni dan bertemu dengan mainan Andi seperti Woody, Buzz dan Jessy yang sekarang sudah menjadi milik Boni,perlu diketahui kalau Ken dan Barbie tinggal di Sunny Side tempat Boni sekolah. Ken tampak kecewa, dia berniat ingin liburan bersama Barbie dipantai,akhirnya Teman-temannya membuat rencana untuk Ken yaitu membuat suasana Hawai di kamar Boni,dan rencana itu pun sukses, Ken terkesan dan menyukai hasil kerja keras teman-temannya.

Hawaiian Vacation
SMALL FRY
 Ketika Buzz memiliki kembaran,sayangnya kembaran itu sangat kecil, 1/4 dari tubuh Buzz yang asli.
18. TAHUN 2012
      Sebenarnya Disney-Pixar sudah membuat short film di tahun ini tapi belum di release, kemungkinan besar akan di release saat musim panas.
NamaShort Film tersebut adalah La Luna.






Okey Guys, dari banyaknya Short Film yang telah dibuat oleh DISNEY-PIXAR,manakah yang kalian suka (2 saja)???
Well kalau saya lebih memilih Boudin' si Domba yang tadinya tidak memiliki rasa percaya diri lalu bertemu dengan Jackkalope untuk menyakinkan domba itu,kalau semuanya bisa teratasi kalau kita percaya akan kemampuan diri kita.
lalu Day and Night, 2 karakter yang menunjukkan pada kita kalau disetiap diri karakter itu punya kelebihan masing-masing,karena itu lah Tuhan SWT menciptakan makhluk yang berbeda beda. 
okey, sekian semoga bisa menjadi hiburan dan manfaat... 
Keep Figthing because life must go on... =)